0wo71p5M3MBGMPs3gA9-3U_3V9k QC PASSED SHALAT, SUDAHKAH | http://syahrial-siregar.blogspot.com/

Sabtu, 31 Maret 2012

QC PASSED SHALAT, SUDAHKAH

 

Tentu anda sering melihat label "QC PASSED" seperti gambar di samping, bukan? Ya, ini adalah sebuah tanda bahwa barang yang telah diberi label tersebut telah lulus uji kualitas.
Uji kualitas ini sangatlah penting untuk menghindari ketidakpuasan pembeli karena menerima barang yang kurang baik, tidak berfungsi maksimal atau bahkan rusak berat.
Ini semestinya menjadi tamsil buat kita, bahwa shalat yang kita lakukan juga seharusnya benar-benar sudah "QC PASSED", sesuai shalat yang dicontohkan Nabi. Bila tidak, ini sangat berbahaya! Karena "jika shalatnya rusak (tidak diterima di hari perhitungan), maka rusaklah segala amalan lainnya." (HR Thabrani).
Apakah cara shalat yang kita lakukan sudah benar? Apakah cara takbiratul ikhram, cara mengangkat tangan, cara berdiri, cara sedekap, cara ruku, cara sujud, cara duduk antara, cara duduk tahyat awal, cara duduk tahyat akhir, cara salam, kefashihan seluruh bacaan, pemahaman arti gerak dan bacaan sudah pernah diuji kebenarannya?
Jika belum pernah diuji, bagaimana kita yakin bahwa cara shalat kita sudah benar?
Bagaimana cara mengujinya?
Dua hal penting jika kita ingin benar-benar menguji kebenaran shalat kita:
1. Diuji menggunakan standard shalat Nabi (mengetahui dengan jelas hadits yang aaa aa mendasari setiap gerakan dan bacaan)
2. Didampingi oleh guru yang berkompeten untuk melihat gerakan-gerakan shalat yang -- kita lakukan beserta bacaannya. Sehingga guru dapat memberikan koreksi atas ---- -- kekeliruan atau ketidaksempurnaan kita.
Coba anda uji diri sendiri dengan satu pertanyaan saja: "Kemanakah arah jari-jari kaki dan arah telapak tangan pada saat takbiratul ikhram?"
Ingat, jawaban anda diragukan kebenarannya jika tidak berlandaskan hadits. Dapat dipastikan, jika anda belum lulus uji (QC Passed), tentu tata cara shalat anda masih perlu banyak perbaikan. Jangan heran, kalau banyak orang yang merasa baru bangun dari tidur panjangnya selama ini setelah mengikuti uji kelayakan (Quality Control shalat), karena selama ini mereka tidak sadar akan kesalahannya. Tata cara shalat mereka masih seperti yang mereka peroleh sejak kecil.
Solusi untuk anda: Program pelatihan gratis!
Shalatsempurna.com memberikan pelatihan Shalat Nabi yang membahas seluruh gerakan dan bacaan shalat berdasarkan hadits-hadits Nabi. Program pelatihan gratis ini dapat diselenggarakan di tempat anda. Penyelenggara hanya menyediakan sarana transportasi, LCD projector + layar, dan mike wireless jepit.
Catatan :tidak membahas masalah khilafiyah yang memicu perpecahan umat.
Anda berminat? Klik di sini
No.23/V/10
Akhmad Tefur - www.shalatsempurna.com
***

0 komentar:

Posting Komentar

di harapkan komentar para pembaca....

syahrial_siregar@yahoo.co.id. Diberdayakan oleh Blogger.

http:syahrialsiregar.blogspot.com/

http://syahrialdankeluarga.blogspot.com/

syahrial

siregar