0wo71p5M3MBGMPs3gA9-3U_3V9k MERAIH KEBAHAGIAAN DENGAN TIGA PULUH KIAT | http://syahrial-siregar.blogspot.com/

Rabu, 14 Maret 2012

MERAIH KEBAHAGIAAN DENGAN TIGA PULUH KIAT

MERAIH KEBAHAGIAAN adalah impian setiap orang,siapapun itu… namun yang jadi masalah adalah tidak semua orang tahu kiat meraih kebahagiaan itu.Dan baiklah saudaraku semuanya.. disini saya akan akan menuliskan kiat-kiat meraih kebahagiaan oleh :Dr Aidh bin Abdullah al-Qarni dalam LaaTahzan (Jangan Bersedih , setelah kesulitan ada kemudahan),yaitu: 1. Ketahuilah bahwa jika pikiran anda tidak tertuju pada kehidupan sebatas hari yang sedang anda jalani, niscaya hati anda akan kacau ; semua urusan anda akan goyah ; dan kesusahan serta kegelisahan anda semakin membengkak. demikian makna yang dimaksud oleh hadits yang menyatakan bahwa “Jika anda berada di pagi hari, jangan menunggu sampai datangnya petang hari ; dan jika anda berada di petanghari, jangan menunggu sampai datangnya pagi hari.” 2. Lupakan masa lalu dengan segala kenangan pahit dan manisnya, karena memikirkan perihal masa lalu yang sudah usai merupakan tindakan yang tidak bermanfaat. 3. Jangan sibukkan diri anda dengan masa depan, karena masa depan masih berada di alam gaib. Oleh karena itu, jangan pikirkan masa depan, biarlah ia datang dengan sendirinya 4. Jangan anda goyah karena kritikan, tetapi tetap tegarlah. Ketahuilah bahwa kritikan yang ditujukan kepada anda mengindikasikan nilai dan bobot diri anda 5. Yakinlah bahwa iman kepada Allah dan amal shalih merupakan inti kehidupan yang baik dan membahagiakan 6. Tetap lah dzikrullah (selalu ingat kepada Allah) bila anda menginginkan ketenangan, keteduhan dan ketentraman 7. Seorang hamba hendaknya mengetahui bahwa segala sesuatu terjadi menurut apa yang telah digariskan oleh ketetapan Allah dan keputusan-Nya. 8. Jika anda berbuat baik kepada seseorang, jangan pernah mengharapkan balasan darinya, 9. persiapkan diri anda untuk menghadapi prediksi yang paling buruk dalam segala hal 10. berdo’alah mudah-mudahan apa yang terjadi pada anda mengandung kebaikan bagi diri anda. 11. Yakinlah bahwa semua yang telah ditaqdirkan atas seorang muslim adalah baik belaka baginya 12. Ingatlah selalu akan nikmat yang ada, kemudian syukurilah. 13. Percayalah bahwa apa yang anda miliki jauh lebih baik daripada apa yang dipunyai oleh kebanyakan orang 14. Camkan bahwa dari satu waktu ke waktu yang lain pasti ada kemudahan. 15. Sadarilah bahwa bencana dimaksudkan untuk menggugah ybs agar memanjatkan do’a 16. Yakinlah bahwa musibah itu tak ubahnya bagaikan minyak oles untuk mempertajam penglihatan dan menguatkan hati. 17. Percayalah, sesungguhnya setiap kesulitan itu selalu dibarengi dengan kemudahan. 18. Jangan biarkan hal-hal sepele membuat hidup anda terpuruk. 19. Percayalah, sesungguhnya Allah Mahaluas ampunan-Nya. 20. Jangan biarkan diri anda hanyut oleh emosi kemarahan anda yang berkelanjutan 21. Hidup itu hanya memerlukan makanan, minuman, dan tempat berteduh, maka janganlah anda hiraukan yang lainnya. 22. Yakinlah bahwa dilangit terdapat penyebab yang mendatangkan rizki bagi anda melalui hujan yang turun darinya dan menumbuhkan tumbuhan yang menghasilkan penghidupan bagi anda. Di langit terdapat pula balasan surga dan neraka yang telah dijanjikan kepada anda. 23. Percayalah bahwa kebanyakan hal yang dikhawatirkan tidak ada kenyataanya. 24. Ambillah pelajaran dari orang-orang yang tertimpa musibah. 25. Sesungguhnya Allah apabila menyukai suatu kaum, dia akan menimpakan cobaan kepada mereka 26. Seringlah membaca do’a penangkal bencana 27. anda harus mengisi waktu anda dengan kerja giat yang membuahkan hasil bermanfaat dan hindarilah kekosongan dan kesenggangan waktu. 28. hindarilah isu yang menggoncangkan dan jangan percayai gosip yang menyebar luas. 29. Ingatlah bahwa kedengkian anda dan antusias anda untuk melakukan balas dendam lebih membahayakan kesehatan anda daripada bahaya yang ditimbulkan oleh lawan anda. 30. camkan bahwa setiap musibah yang menimpa diri anda merupakan penghapus dosa-dosa anda. Demikianlah kiat-kiat meraih kebahagian yang penulis bisa sampaikan.Oleh karena itu marilah kita semua menjadi orang yang bahagia dengan mengamalkan tiga puluh kiat sukses diatas…

0 komentar:

Posting Komentar

di harapkan komentar para pembaca....

syahrial_siregar@yahoo.co.id. Diberdayakan oleh Blogger.

http:syahrialsiregar.blogspot.com/

http://syahrialdankeluarga.blogspot.com/

syahrial

siregar